Sermon Notes : Pemulihan Luka Batin

Pdt. Franky Utana
26 Juli 2012 - Pk. 19.00 WIB | KKR Women Of Integrity

 

Pemulihan Luka Batin

"dan kamu akan mengetahui kebenaran, dan kebenaran itu akan memerdekakan kamu."   (Yoh. 8: 32)

Kebenaran akan memerdekakan hidup kita. Sebuah gambaran seperti kabut itu datang, dan menutupi hidup kita, tetapi jalan kebenaran itu tetap ada didepan kita.
"Kata Yesus kepadanya: "Akulah jalan dan kebenaran dan hidup. Tidak ada seorang pun yang datang kepada Bapa, kalau tidak melalui Aku." (Yoh.14: 6).
Ketika kita mendengarkan Firman, dan melakukan artinya kita sedang mennyediakan jalan untuk mujizat terjadi dalam hidup kita. Jika kebenaran itu memerdekakan maka setiap penyakit apapun akan mengalami kelepasan dan kesembuhan. Banyak orang bisa mengalami mujizat dalam gereja, tetapi ketika keluar dari gereja penyakit itu terus menghantui kehidupan kita. Dua ribu tahun yang lalu Yesus telah melepaskan dari segala kutuk dan sakit penyakit, jadi kita harus bebas dari segala tekanan, sakit-penyakit.

Apa yang harus kita perbuat supaya kita bisa hidup dalam kebenaran dan kemerdekaan dalam segala sesuatu:
  1. Hidup Dikuasai Kebenaran
  2. "Sebab waktu kamu hamba dosa, kamu bebas dari kebenaran." (Roma 6: 20)
    Ketika kita tidak menjadi hamba dosa, maka hidup selalu dikuasai oleh kebenaran, jadi orang yang hidupnya dikuasai kebenaran maka hidup kita ditentukan oleh kebenaran, maka kita siap mengampuni setiap orang yang menyakiti hati kita, karena itu hati yang gembira adalah obat. Jagalah hati kita seperti kitab Amsal katakan
    "Jagalah hatimu dengan segala kewaspadaan, karena dari situlah terpancar kehidupan." (Amsal 4: 23).
    Kecerdasan emosi harus seimbang dengan kecerdasan spiritual, artinya sehat. Pemeliharaan supaya kita mengalami kehidupan yang merdeka dalam kebenaran. Karena apa yang kita lihat melalui indra akan mempengaruhi hati dan emosi kita. Karena apa yang masuk dalam alam bawah sadar kita akan menjadi gaya hidup. Masuk dan pengaruhi hati kita dengan Firman Tuhan maka kita akan menjadi orang-orang yang merdeka. Jangan batasi Tuhan dalam hidupmu, jangan menyesali yang sudah hilang, tetapi lakukan apa yang masih sisa dalam hidupmu!! Karena Tuhan sanggup memulihkan segala sesuatu. Karena itu latihlah pikiran yang sadar maka akan masuk dalam alam bawah sadar, akhirnya menjadi gaya hidup kita. Orang yang di kuasai oleh kebenara bukan cari hadirat Tuhan, melainkan ketemu dengan Tuhan. Impian terbesar dalam hidup kita adalah hidup kita dibenarkan oleh Tuhan

  3. Melihat Penghalang Sebagai Suatu Kesempatan
  4. "Adakah engkau hamba waktu engkau dipanggil? Itu tidak apa-apa! Tetapi jikalau engkau mendapat kesempatan untuk dibebaskan, pergunakanlah kesempatan itu." (1 Kor. 7: 21)
    Penghalang itu bisa berupa sakit penyakit, masalah/persoalan, tekanan, biarkan sebagai kesempatan untuk Tuhan membuat mujizat, memulihkan, menyembuhkan bagi hidup kita. Orang-orang yang tahu menghadapi resiko, maka penghalang itu akan membawa mendekat kepada Tuhan.

  5. Bergerak Dalam Perjanjian Tuhan
  6. "Bukankah ada tertulis, bahwa Abraham mempunyai dua anak, seorang dari perempuan yang menjadi hambanya dan seorang dari perempuan yang merdeka? Tetapi anak dari perempuan yang menjadi hambanya itu diperanakkan menurut daging dan anak dari perempuan yang merdeka itu oleh karena janji." (Gal. 4: 22-23)
    Apa itu perjanjian Tuhan yaitu kebenaran Firman Tuhan. Tuhan sangat tertarik iman perjanjian kebenaran Firman Tuhan. Perjanjian Tuhan akan memmbuat kita menjadi orang-orang yang lebih dari pemenang. Orang yang bergerak dalam perjanjian Tuhan, dimana harapan tumbuh disitu janji itu digenapi. Biarkan hidup kita hanya diisi kebenaran Firman Tuhan.

  7. Kehidupan Yang Membawa Perubahan
  8. "Bukankah aku rasul? Bukankah aku orang bebas? Bukankah aku telah melihat Yesus, Tuhan kita? Bukankah kamu adalah buah pekerjaanku dalam Tuhan? Sekalipun bagi orang lain aku bukanlah rasul, tetapi bagi kamu aku adalah rasul. Sebab hidupmu dalam Tuhan adalah meterai dari kerasulanku." (1 Kor. 9: 1-2)
    Kehidupan yang membawa perubahan adalah orang-orang yang mempunyai nilai, karena ketika kita hidup dalam dunia ini harus menjadi garam dunia, garam memberikan perubahan dimana saja. Tujuan terpenting bagi hidup kita menjadi berkat bagi orang lain, jadi apapun yang Tuhan percayakan dalam hidup kita biarkan untuk kemuliaan nama Tuhan. Amin
"TUHAN YESUS MEMBERKATI"

Tidak ada komentar:

Posting Komentar